Menulis Rumus Excel dengan Nama Sel

Postingan ini lanjutan dari tulisan sebelumnya. Untuk menuliskan rumus dengan nama sel Excel, anda harus tahu serta benar dalam memasukkan nama sel yang akan dihitung. Jika tidak, maka Excel akan menampilkan beberapa lambang-lambang kesalahan seperti, #N/A, #VALUE!, #REF!, #DIV/0!, #NUM!, #NAME?, or #NULL!. Lambang-lambang tersebut muncul sesuai dengan kesalahan yang terjadi. Namun jangan kawatir, khusus untuk penulisan nama sel yang telah anda tulis akan ditandai dengan kotak berwarna, jadi anda dapat memastikannya terlebih dahulu.

Contoh data yang akan dihitung

Untuk menghitung data di atas, caranya aktifkan sel D3 kemudian ketikkan rumus =B3+C3, secara otomatis sel yang ditulis namanya akan diberi kotak berwarna. Lalu tekan Enter untuk melihat hasilnya.

Sel yang ditulis namanya akan diberi kotak berwarna